Ramai Disebut Sudah Nikah dengan Sabda Ahessa, Ini 8 Potret Wulan Guritno yang Makin Awet Muda Berkat Pacar Brondong - Kini Rambutnya Kriting Mengembang
Sosok Wulan Guritno bisa jadi selalu jadi sorotan netizen karena pilihannya berpacaran dengan pria yang jauh lebih muda. Tak ambil pusing dengan itu, Wulan malah mengaku jadi semakin awet muda karena terpengaruh gaya hidup sehat dari Sabda Ahessa. Intip yuk foto-fotonya!
Baru-baru ini, Wulan Guritno ramai dikabarkan sudah menikah dengan Sabda Ahessa. Kabar itu santer berhembus pasca Wulan diwawancara oleh Melaney Ricardo dan Marianne Rumantir.
"Wulan itu semenjak nikah..." ujar Melaney kala itu. Sontak, Wulan pun menyela ucapan Melaney.
"Nikah? Lu jangan, nih nanti kalau kepleset akan menjadi sebuah berita," ujarnya buru-buru.
Dalam wawancara itu, Wulan juga mengaku kini semakin sehat dan awet muda karena sang kekasih. Seperti yang diketahui, Sabda memang seorang atlet.
"Ya gimana? Pacarnya atlet, jadi ikut terbawa," terangnya singkat. Wulan sendiri memang sudah jalani pola hidup sehat sejak dulu. Tak heran ia tetap penuh pesona di usia yang tak lagi muda.
"Gue memang senang olahraga, sekarang jadi semakin senang, terus makanan juga terjaga, ya karena lihat dia. Ya itu (terlihat semakin hot) karena Sabda juga, gue jadinya juga ikut terbawa," lanjutnya.
Maret 2022 lalu, ramai beredar isu Wulan berpacaran dengan Sabda. Tak ada konfirmasi hingga sebulan kemudian Wulan mengenalkan Sabda sebagai kekasih yang baru.
Wulan sendiri diketahui bercerai dengan Adilla Dimitri pada Maret 2021 silam. Rumah tangga mereka yang terlihat adem ayem dan jauh dari kabar miring akhirnya kandas.
Meski sudah jadi janda dan punya anak, Wulan tetap cantik. Ia dan Sabda pun sudah berani tampil di depan publik dengan mesra. Tak sedikit yang mendoakan mereka segera resmi menikah.