Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Artis ini kini jadi tukang servis jok motor, ini 9 potret terbarunya

Karier gemilang di dunia hiburan tak selalu bertahan selamanya. Ada kalanya, para artis harus dituntut untuk dapat bertahan dengan profesinya tersebut. Namun, ada pula yang memilih untuk menjalani profesi lain.

Sama halnya dengan sosok aktor laga rumah produksi Genta Buana ini. Sosoknya terkenal usai berakting di berbagai FTV produksi Genta Buana. Jarang beradu akting di layar kaca, saat ini ia menjalani pekerjaannya sebagai tukang reparasi jok.

Penasaran dengan kabarnya sekarang? Yuk simak potretnya yang dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Kamis (11/11).

1. Reiner Manopo sosok aktor yang dikenal lewat perannya di berbagai FTV produksi Genta Buana. Buat kamu penggemar FTV tersebut, pasti sudah tidak asing dengan aktor tersebut. Kabarnya, saat ini ia bekerja sebagai tukang servis jok motor.


2. Beberapa waktu lalu, Reiner mengunggah video TikTok di akun pribadinya. Aktor sinetron Misteri Gunung Merapi itu mengunggah momen kesehariannya sebagai tukang servis jok motor.


3. Pria kelahiran 1986 ini pertama kali terjun ke dunia hiburan pada tahun 2000-an. Meski tak begitu aktif di dunia hiburan, Reiner beberapa kali masih terlihat membintangi series laga 'Raden Kian Santang'.


4. Lewat media sosialnya, Reiner Manopo kerap membagikan hobinya naik motor vespa.


5. Kegemarannya tersebut menjadi passion bagi dirinya. Ia pun alih profesi di dunia otomotif motor.


6. Reiner Manopo memang memiliki passion di dunia otomotif motor. Dirinya pun alih profesi menjadi tukang servis jok motor saat tak lagi berakting.


7. Reiner pun tidak malu beralih profesi meski ia dulunya dikenal sebagai aktor FTV terkenal.


8. Reiner tetap mendapatkan dukungan dari para fansnya yang loyal. Ia juga mendapatkan dukungan dari warganet untuk menekuni pekerjaannya saat ini.


9. Meski jarang wara-wiri di layar TV, Reiner masih menyapa penggemarnya lewat video-video di YouTube. Reiner saat ini juga aktif menjadi content creator.