INNALILAHI, Satu Anak Kembar Musdalifah Meninggal Dunia, sang Komika Nelangsa Anak Lainnya Masuk Ruang NICU!
Komika Musdalifah Basri membawa kabar duka mengenai anak kembarnya.
Musdalifah baru saja melahirkan anak keduanya yang kembar.
Tapi sayangnya satu anak kembarnya harus meninggal dunia.
Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @musdalifah pada Jumat (16/6/2023), Musdalifah Basri membagikan foto USG bayi kembarnya.
Lewat kolom caption, Musdalifah Basri mengungkap bahwa ia melahirkan dengan proses caesar.
"Melalui postingan ini, aku dan suami ingin mengabarkan bahwa," tulis Musdalifah.
"Alhamdulillah telah lahir putra-putra kami melalui proses Caesar pada usai kehamilanku yang baru 29 minggu," sambungnya.
Musdalifah memberikan nama Devin Afta Asadel dan Devan Afla Asadel untuk anak kembar mereka ini.
"Putra-putra kami yang lahir pada hari Jum’at, 09 Juni 2023. Pukul 22.39," tulis Musdalifah.
"Kami beri nama: Devin Afta Asadel (kakak) dan Devan Afla Asadel (adik)," sambungnya.
Namun, Musdalifah mengabarkan bahwa salah satu bayi kembarnya meninggal dunia.
Sedangkan bayi yang lainnya sedang dirawat di ruang NICU.
"Qodarullah, kaka Devin telah berpulang ke rahmatullah pada hari Sabtu, 10 Juni 2023. Pukul 05.47," tulis Musdalifah.
"Dan saat ini adik Devan sedang berjuang di ruang NICU," sambungnya.
Musdalifah kemudian meminta agar sang anak didoakan.
"Mohon keihklasannya untuk mendoakan putra-putra kami," tulis Musdalifah.
"Semoga kaka Devin ditempatkan dan ditetapkan di surga Allah SWT," sambungnya.
"Dan adik Devan yang sedang berjuang, diberikan kekuatan untuk melalui semuanya, diberikan kesehatan dan umur yang panjang agar bisa berkumpul bersama kami. Amin ya Allah," pungkasnya.